About the Journal
Jurnal Cakrawala Pendidikan Sekolah Dasar adalah jurnal ilmiah yang memuat hasil penelitian, kajian teoritis, dan inovasi pendidikan yang berfokus pada pendidikan tingkat Sekolah Dasar (SD) atau Madrasah Ibtidaiyah (MI). Jurnal ini bertujuan menjadi wadah akademik bagi para dosen, guru, peneliti, mahasiswa, dan praktisi pendidikan untuk berbagi hasil pemikiran dan penelitian yang relevan dengan isu-isu aktual dalam pembelajaran dan pengelolaan pendidikan di jenjang SD dan MI. Jurnal Cakrawala Pendidikan Sekolah Dasar terbit dua kali dalam setahun pada bulan Juni dan Desember dan mengusung prinsip keterbukaan akses (open access) untuk mendorong diseminasi pengetahuan yang lebih luas. Naskah yang diterbitkan telah melalui proses peer-review yang ketat oleh para ahli di bidang pendidikan dasar, guna menjamin mutu dan kontribusi ilmiahnya terhadap perkembangan dunia pendidikan. Melalui penerbitan jurnal ini, kami berharap dapat memberikan kontribusi nyata dalam meningkatkan mutu pendidikan dasar di Indonesia dan Dunia serta mendukung pengembangan teori maupun praktik pendidikan yang kontekstual, inovatif, dan berkelanjutan.